Arah Kemana Taruna Karang Menuju di Pilkada Kuningan? Mumuh: Akan Dikaji Nanti

by -83 Views

SiwinduMedia.com – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Kuningan sudah dekat. Berbagai elemen bahkan telah menyatakan dukungan kepada figur Bakal Calon Bupati Kuningan Periode 2024-2029.

Saat ini, 3 nama telah muncul dan akan maju mencalonkan Bupati Kuningan, bahkan telah mendapatkan surat tugas dari berbagai partai. Mereka adalah HM Ridho Suganda SH MSi, H Yanuar Prihatin MSi, dan Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi. Masing-masing dari mereka telah mendapat dukungan dari berbagai elemen, baik Ormas, organisasi kepemudaan, LSM dan berbagai elemen masyarakat lainnya.

Karang Taruna, sebagai organisasi kepemudaan yang mengakar hingga ke Desa dan Kelurahan, menjadi salah satu organisasi yang dibidik para Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati.

Namun, jelang perhelatan Pilkada, Karang Taruna Kabupaten Kuningan belum memberikan sikap terhadap dukungan terhadap Calon Bupati. Ketua Karang Taruna Kabupaten Kuningan, Mumuh Muhyiddin SH, mengungkapkan bahwa saat ini mereka sedang fokus pada rangkaian kegiatan Bulan Bhakti Karang Taruna.

Meski begitu, Mumuh juga menekankan pentingnya peran Karang Taruna dalam berbagai momen, termasuk Pilkada yang akan menentukan Kabupaten Kuningan ke depan. Karang Taruna sebagai organisasi plat merah harus seiring sejalan dengan pemerintah namun tetap memberikan kritik konstruktif.

Mumuh juga mengungkapkan bahwa dirinya cukup dekat dengan ketiga bakal kandidat Bupati Kuningan dan berharap Bupati ke depan lebih perhatian terhadap organisasi kepemudaan seperti Karang Taruna.

Di akhir wawancara, Mumuh mengajak seluruh elemen Karang Taruna untuk menjaga kondusifitas di tengah masyarakat menjelang, saat, dan setelah Pilkada. Karang Taruna harus menjadi garda terdepan dalam menjaga kondusifitas masyarakat dan memajukan Karang Taruna di Kabupaten Kuningan.